Sabtu, 25 Agustus 2012

AYO HIJAUKAN PIMNAS 26

 Beberapa waktu lalu, PIMNAS 25 telah di helat di Yogyakarta, tepatnya di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. PIMNAS( Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional) merupakan perhelatan akbar seluruh universitas di Indonesia dan disana juga dipertaruhkan eksistensi serta kredibilitas suatu universitas.
            Hal ini tentu menjadi bagian penting dalam perkembangan universitas secara akademik. Sekarang, Apa kaitannya dengan kita (baca : Universitas Andalas)?
Sudah seharusnya kita sebagai mahasiswa universitas andalas terus mengharumkan nama almamater, bukan untuk ego-egoan universitas atau pamer-pamer namun lebih kepada semangat berkompetisi . Dari peangamatan saya(baca:penulis) PIMNAS 25 dihadiri oleh berbagai macam universitas, dari sabang sampai merauke. Mereka menampilkan penemuan dan karya yang luar biasa, dari bidang ilmu eksak sampai bidang sosial.
            Mayoritas, PIMNAS kali ini didominasi oleh universitas brawijaya, Universitas gajah mada, universitas sebelas maret dan beberapa universitas di pulau jawa lainnya. Dimana Unand?? Unand hanya diwakili oleh tujuh kelompok, masing-masing dari Teknik, MIPA, Pertanian dan Farmasi.
            Perwakilan unand di ajang PIMNAS sangat berusaha keras agar berhasil mendapatkan medali, namun apa daya, takdir Tuhan tidak menjatuhkannya kepada kita. Namun, pelajaran yang paling penting kali ini, adalah pengalaman yang tak terlupakan, Jika kita melihat bagaimana euphoria Universitas brawijaya dalam merayakan kemenangannya, mungkin kita semua akan iri. Wajar saja dan itu lumrah.
            Jika dibandingkan dengan universitas lain, unand tidak kalah hebatnya. Saya yakin unand mampu meraih piala pimnas selanjutnya. Bukan hanya mimpi, namun kita aplikasikan langsung.
         Dari Yogyakarta, mari kita raih prestasi di ajang PIMNAS, mari kita kobarkan semangat berkompetisi, kita tunjukkan unand juga mampu, unand juga bisa. Dari 26000 mahasiswa saya yakin banyak talenta-talenta hebat dalam PIMNAS.

Mari wujudkan,
Ayo Hijaukan PIMNAS 26!!!
Bukan hanya mimpi...